Alwi Hamu Meninggal Dunia, Jusuf Kalla Bakal Antar Jenazah ke Makassar

Founder Fajar Group, H. M. Alwi Hamu. (FT: Ist)

SENTRUMnews.com, Jakarta – Kabar duka menyelimuti dunia pers nasional. Founder Fajar Group, H. M. Alwi Hamu meninggal dunia di rumah sakit Puri Jakarta, pada Sabtu 18 Januari 2025.

“Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Telah berpulang ke rahmatullah Bapak H. M. Alwi Hamu pada hari Sabtu, 18 Januari 2025, di RS Puri,” demikian bunyi pesan berantai yang beredar di sejumlah grup WhatsApp.

Mantan Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla (JK) memastikan akan mengantar jenazah H. M. Alwi Hamu. Jenazah saat ini masih disemayamkan di Jakarta sebelum diterbangkan ke Makassar pukul 16.00 WIB hari ini.

Mantan Presiden RI, Jusuf Kalla saat mengunjungi Jenazah Alwi Hamu di RS Puri Jakarta. (FT: Ist)

“Sementara di Jakarta dulu, kan banyak temannya,” ujar Jusuf Kalla dikutip, Sabtu (18/01/25).

Ia juga menegaskan akan turut mengantar jenazah hingga ke Makassar. “Insya Allah (saya akan antar jenazah),” tambahnya.

Diketahui H. M. Alwi Hamu merupakan salah satu tokoh penting dalam dunia jurnalistik Indonesia. Lahir di Parepare, Sulawesi Selatan, pada 28 Juli 1944, Alwi dikenal sebagai pribadi yang bersahabat dan berdedikasi tinggi dalam dunia pers.

Perjalanan kariernya menunjukkan kecintaan dan komitmennya terhadap jurnalisme sejak usia muda. Sebagai pendiri Fajar Group, Alwi Hamu berkontribusi besar dalam mengembangkan dunia media di Indonesia, khususnya di kawasan timur Indonesia.

Sosoknya kerap dijadikan panutan, baik oleh rekan seprofesi maupun oleh generasi muda yang ingin mendalami dunia jurnalistik.

Jenazah almarhum Chairman Fajar Group, H. M. Alwi Hamu, bakal disemayamkan di kediamannya di Jalan Kapten Pierre Tendean, Makassar.

Jika tak ada halangan, jenazah bakal tiba dari Jakarta ke Makassar malam ini.

Rencananya jenazah akan dimakamkan di pemakaman Sudiang, Minggu (19/01/25) besok.

Sebelum dimakamkan, jenazah terlebih dahulu akan disalatkan di Masjid Al-Markas, Jalan Masjid Raya, ba’da Dzuhur.

Setelah itu, jenazah akan dibawa ke Graha Pena, Jalan Urip Sumoharjo, Kantor Fajar Group berada, yang menjadi simbol bagaimana almarhum membangun dunia pers di Sulawesi Selatan.

Terakhir, jenazah juga rencananya akan dibawa ke kampus Universitas Fajar (UNIFA) di Jalan Prof. Dr. H. Abdurrahman Basalamah, eks Jalan Racing Center.

Usai dari kedua tempat tersebut, jenazah akan dibawa ke Sudiang untuk dimakamkan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini