Perkuat Citra Humanis, Humas Polres Palopo Gelar Donor Darah di HUT ke-74

Petugas PMI melakukan proses pengambilan darah dari peserta donor di Aula Tantya Sudhirajati, Polres Palopo, Rabu (22/10/2025). (FT: Dok. Polres)

SENTRUMnews.com, PALOPO — Dalam suasana menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Humas Polri, Humas Polres Palopo menggelar aksi donor darah bertajuk “Polisi Humanis Harapan Masyarakat”. Kegiatan ini berlangsung di Aula Tantya Sudhirajati, Mapolres Palopo, Rabu (22/10/2025), dan menjadi bukti nyata semangat kemanusiaan di tubuh kepolisian.

Aksi sosial ini melibatkan 72 peserta yang antusias ingin mendonorkan darahnya. Namun, setelah melalui pemeriksaan kesehatan ketat oleh tim PMI, hanya 21 orang yang dinyatakan layak untuk mendonorkan darahnya.

Kapolres Palopo, AKBP Dedi Surya Dharma, turut hadir dan menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang terlibat, termasuk PMI Kota Palopo.

“Melalui kegiatan sederhana namun bermakna ini, kita dapat membantu masyarakat yang membutuhkan darah. Ini adalah bentuk kepedulian dan semangat humanis Polri,” kata AKBP Dedi dalam keterangannya.

Sementara Kasi Humas Polres Palopo, Kompol Supriadi, menekankan bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremoni HUT, tetapi bagian dari upaya membumikan citra Polri yang semakin dekat dengan masyarakat.

“Kegiatan ini menunjukkan bahwa Humas bukan hanya soal publikasi, tapi juga aksi nyata. Kami ingin donor darah jadi kegiatan rutin,” ujarnya.

Sementara itu, perwakilan PMI Palopo, Sri Reski dari PJU Bagian Mutu, memberikan apresiasi tinggi atas inisiatif Polres Palopo dalam menyelenggarakan kegiatan donor darah ini.

“Kerja sama ini sangat positif. Kami berharap sinergi ini terus berlanjut dan memperkuat kepedulian sosial di Kota Palopo,” ungkapnya.

Kegiatan donor darah ini bukan satu-satunya rangkaian dalam peringatan HUT Humas Polri ke-74. Namun, kegiatan ini menjadi simbol kuat bahwa Humas Polri kini bukan hanya sebagai corong informasi, tetapi juga penggerak kepedulian sosial.

Dengan slogan “Polisi Humanis Harapan Masyarakat”, aksi donor darah ini menjadi refleksi bagaimana institusi Polri – khususnya melalui peran Humas – tengah membangun citra sebagai pelayan masyarakat yang tidak hanya represif, tetapi juga empatik dan solutif.

(Rs/Jn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini