Batas Akhir Hari Ini, KNPI Palopo Umumkan Baru 23 OKP Lolos Verifikasi
SENTRUMnews.com, PALOPO – Tim Verifikasi Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Palopo mengumumkan hasil sementara verifikasi Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) yang akan menjadi peserta Musyawarah Daerah (Musda) KNPI.
Hingga 20 Agustus 2025 hari ini, baru 23 OKP yang dinyatakan lolos verifikasi administrasi dan faktual.
Ketua Tim Verifikasi, Muhammad Zulkifli, mengatakan proses ini sudah berlangsung sejak awal Agustus. Namun, masih banyak OKP yang belum melengkapi dokumen maupun menjalani verifikasi lapangan.
“Batas akhir verifikasi kami tetapkan hingga 20 Agustus 2025 pukul 23.59 WITA. Setelah itu, daftar final OKP yang lolos akan kami umumkan,” kata Zulkifli, Rabu (20/8/2025).
Ia menegaskan, hanya OKP yang lolos verifikasi penuh yang berhak menjadi peserta Musda KNPI Kota Palopo.
Daftar 23 OKP yang Sudah Lolos Verifikasi:
- Pemuda Muslimin
- GMPPK
- Pemuda Muhammadiyah
- GP Ansor
- Pemuda Katolik
- GAMKI
- Peradah
- PD Nasyiatul Aisyiyah
- Fatayat
- HMI
- PMII
- IMM
- GMKI
- GMNI
- KMHDI
- IPNU
- IPPNU
- IPM
- GM Kosgoro
- Mapancas
- SOKSI
- BKPRMI
- Liga Mahasiswa Nasdem Palopo
Daftar OKP yang Belum Terverifikasi:
- AMPI
- Gema Kosgoro
- Gema MKGR
- FKPPI
- SAPMA Pemuda Pancasila
- Pemuda Panca Marga
- GP Al-Wasliyah
- BM PAN
- Banteng Muda Indonesia
- Pemuda Islam
- LMND
- Pemuda Demokrat
Zulkifli mengimbau seluruh OKP yang belum terverifikasi agar segera menghubungi Sekretariat KNPI Kota Palopo atau berkoordinasi langsung dengan tim verifikasi lapangan.
📞 Kontak: +62 852-4279-1025 (Muhammad Zulkifli).
(Rs/Jn)
Tinggalkan Balasan